Top 10 List of Week 04

  1. Bits, Bytes and Words
    Minggu ini mengingatkan saya kepada mata kuliah PSD dan juga POK yang pernah saya pelajari saat semester 2 kemarin. Kedua mata kuliah tersebut sangat berkaitan erat dengan memori dan juga addressing. Untuk belajar lebih jauh tentang memori, saya harus mengulang lagi apa itu Bits, Bytes dan juga Words. Website tersebut berisi penjelasan yang detail dan juga gampang dimengerti.

  2. Base Converter
    Pada matakuliah PSD dan juga POK, saya biasanya memakai kalkulator basis saat saya mengerjakan sesuatu, khususnya tugas mingguan. Website tersebut selalu menemani saya ketika saya belajar kedua mata kuliah tersebut. Interfacenya enak dilihat dan juga kalkulatornya cukup fleksibel.

  3. Little and Big Endian Mystery
    Ketika kita mempelajari memori, pasti kita pernah mendengar istilah Endian. Endian sendiri merupakan cara bagaimana data disimpan dan juga diurutkan dalam memori. Terdapat 2 jenis Endian yaitu Little dan Big Endian. Website tersebut memberi saya penjelasan lengkap, penerapannya dan juga disertai gambar untuk mempermudah orang dalam mempelajari apa itu Endian.

  4. Memory Management Unit
    Salah satu dari materi yang harus saya pelajari minggu ini ialah Memory Management Unit atau biasa disingkat dengan MMU. MMU sendiri merupakan perangkat keras dari komputer yang bertugas melakukan semua operasi memori dan juga caching yang berhubungan dengan prosesor. Website tersebut memberi gambaran umum tentang apa itu MMU dan juga cara kerjanya.

  5. Understanding Shared Libraries in Linux
    Library dalam programming adalah sebuah potongan kode atau kumpulan kode yang sudah dikompilasi sebelumnya dan dapat digunakan lagi dalam suatu program. Library merupakan suatu hal yang penting ada karena dapat memudahkan programmer dalam mengerjakan pekerjaannya. Website ini memberikan penjelasan yang sangat lengkap tentang cara kerja library di Linux yang berbeda dengan OS lainnya.

  6. Mapping Virtual Addresses to Physical Addresses.)
    Pada kuliah OS minggu ini, saya harus mempelajari apa itu Address Binding. Address Binding sendiri merupakan proses pemetaan dari satu address space ke address space yang lain. Lalu, Logical address merupakan address yang dibuat oleh CPU saat ekskusi perintah, sedangkan Physical address adalah lokasi suatu data di unit memori. Website tersebut berisi penjelasan lengkap tentang Address dalam komputer.

  7. Relocation, Base and Limit Register
    Selain Address Binding, kita juga harus mempelajari apa itu Base dan juga Limit Register. Base register merupakan start address dari suatu program di Physical Memory, dan Limit Register merupakan panjang dari program yang dijalankan. Video tersebut memberi penjelasan tentang Base dan Limit Register dan juga tentant Relocation pada memori.

  8. Page Table
    Page Table merupakan sebuah struktur data yang digunakan oleh Virtual Memory System untuk menyimpan Mapping antara Logical Address dan juga Physical Address. Website tersebut memberi penjelasan yang cukup mudah dimengerti tentang Page table dan juga didukung oleh gambar table yang cukup mendetail.

  9. List of Executable File Extensions
    Selanjutnya, saya juga harus mempelajari apa itu Executable File Extensions. File dengan EFE memiliki kemampuan untuk menjalankan fungsinya secara otomatis. Hal ini berbeda dengan format file lain yang hanya menampilkan konten. Website tersebut memberikan penjelasan tentang apa itu EFE dan juga list dari EFE yang ada pada setiap OS. Website tersebut juga memaparkan list dari EFE yang cukup berbahaya karena dapat mengakses command dari komputer pengguna.

  10. Resident Set Size / Virtual Size
    Satu hal yang membuat saya penasaran saat membaca slide OS adalah Resident Size. RSS sendiri mencatat jumlah proses yang ada pada suatu memori di saat itu. Forum diskusi tersebut berisi tentang penjelasan lengkap RSS dan juga VSZ dari orang-orang yang sudah cukup berpengalaman.